Tinjauan Umum Statistik
Statistik
Kumpulan data bilangan maupun non-bilangan yang disusun dalam tabel dan atau diagram, yang melukiskan atau menggambarkan suatu persoalan.
Statistika
Pengetahuan yang berkaitan dengan metode, cara, tehnik untuk mengumpulkan data, mengolah data, menyajikan data, menganalisis data dan menarik kesimpulan.
Metodologi Statistik :
=Mengidentifikasi masalah
=Mengumpulkan data
=Mengolah data
=Menyajikan data
=Menganalisis data
=Membuat kesimpulan
=Mengambil keputusan
Jenis Data :
Data Kuantitatif adalah data yang berupa angka, yang nilainya bisa berubah-ubah (variabel).
Data Diskrit adalah data yang diperoleh dari hasil perhitungan.
Ex : Fikar mempunyai 5 buah mangga.
Data Kontinu adalah data yang diperoleh dari hasil pengukuran.
Ex : Tinggi badan Fikar adalah 170 cm.
Data Kualitatif adalah data yang bukan berupa angka, data ini berupa kategori atau atribut.
Ex : Karena rajin belajar, Fikar lulus ujian.
Jenis Statistika :
Statistika Deskriptif adalah statistika yang berkenaan dengan metode atau cara mendeskripsikan, menggambarkan, menjabarkan, atau menguraikan data.
Statistika inferensia adalah statistika yang berkenaan dengan cara penarikan kesimpulan berdasarkan data yang diperoleh dari sampel untuk menggambarkan karakteristik atau ciri dari suatu populasi.
Populasi dan Sampel :
Populasi adalah keseluruhan dari objek penelitian.
Ex : Seluruh mahasiswa BIMS Jakarta.
Sampel adalah sekumpulan data yang diambil atau diseleksi dari suatu populasi, yang pada dasarnya sampel adalah bagian dari populasi.
Ex : Populasi : Seluruh mahasiswa BIMS Jakarta.
Sampel : Mahasiswa semester I jurusan Teknik Informatika.
Cara mengumpulkan data :
1. Wawancara (interview) , yaitu cara untuk mengumpulkan data dengan mengadakan tatap muka secara langsung antara penanya dan narasumber atau objek penelitian.
2. Kuesioner (angket) adalah cara mengumpulkan data dengan mengirim kuesioner yang berisi sejumlah pertanyaan yang ditujukan kepada orang yang menjadi objek penelitian sehingga jawabannya tidak langsung diperoleh.
3. Observasi (pengamatan) adalah cara mengumpulkan data dengan mengamati atau mengobservasi objek penelitian atau peristiwa/kejadian baik berupa manusia , benda mati, maupun alam.
4. Tes dan Skala Obyektif adalah suatu cara mengumpulkan data dengan memberikan tes kepada obyek yang diteliti.
5. Metode Proyektif adalah cara mengumpulkan data dengan mengamati atau menganalisis suatu objek melalui ekspresi luar dari objek tersebut dalam bentuk karya (lukisan) maupun tulisan.
Skala Pengukuran :
1.Skala nominal adalah skala yang hanya mempunyai ciri untuk membedakan skala ukur yang satu dengan yang lainnya.
2.Skala Ordinal adalah jenis skala yang menunjukkan tingkat dan mempunyai ciri untuk membedakan juga mengurutkan pada rentangan tertentu. Skala ini biasanya dipergunakan dalam menentukan ranking seseorang dibandingkan dengan yang lain. misalnya ranking siswa dikelas dibuat dari nilai tertinggi sampai nilai terendah.
Ex :
Buruk 1
Lumayan 2
Bagus 3
Sangat Bagus 4
Sempurna 5
3.Skala Interval adalah skala yang yang selain mempunyai ciri untuk membedakan dan urutan, juga memiliki jarak yang sama antar datanya akan tetapi tidak memiliki nol mutlak. Nol mutlak artinya tidak dianggap ada.
Ex : Pada bulan Oktober suhu di kota Ayam 90 derajat dan pada bulan Januari di kota Jerapah 30 derajat. Maka kita dapat menyatakan , suhu kota Ayam pada bulan Oktober lebih panas daripada suhu kota Jerapah pada bulan Januari, tetapi kita tidak dapat menyatakan suhu pada bulan Agustus 3 kali lebih panas dibandingkan suhu di bulan Januari.
4.Skala Rasio adalah skala pengukuran yang memiliki nol mutlak sehingga dapat dilakukan operasi perkalian dan pebagian. Misalnya berat badan, tinggi badan, pendapatan dan lain sebagainya.
Ex : Bila Fikar mempunyai uang Rp.6.000.000,- , dan Endy mempunyai uang Rp.600.000,- , maka Fikar mempunyai uang 10 kali lebih banyak dibandingkan Endy.
Ruang lingkup Statistik disemua bidang ilmu pengetahuan , salah satu diantaranya adalah dibidang Ekonomi, misalnya : masalah produksi, masalah akuntansi, masalah pemasaran, dll.
Hubungan Statistik dan Komputer :
- Statistik menyediakan metode/cara pengolahan data, komputer menyediakan sarana pengolahan datanya.
- Dengan bantuan komputer, pengolahan data statistik hingga dihasilkan informasi yang relevan menjadi lebih cepat dan akurat à dibutuhkan bagi para pengambil keputusan.
- Keunggulan kecepatan, ketepatan dan keandalan komputer dibutuhkan untuk mengolah data statistik
Perlunya mempelajari Statistik diantaranya :
- Menjelaskan hubungan antar variabel
- Membuat keputusan lebih baik
- Mengatasi perubahan-perubahan
- Membuat rencana dan ramalan
Terima kasih , telah membaca laporan saya ini. Ada baiknya mencantumkan nama blog saya ini sebagai sumber referensi. Untuk download materi ini, klik ini Materi Tinjauan Umum Statistik
0 comments:
Post a Comment
Tim Gudang Materi mengharapkan komentar anda sebagai kritik dan saran untuk kami .. Hubungi kami jika anda mengalami kesulitan !