Pada acara INAICTA 2010 diadakan konferensi yang diikuti ratusan peserta konferensi dalam Ajang Karya Cipta Kreativitas dan Inovasi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), INAICTA 2010, hari ini Jumat, 23/07/10 masuk pada puncak acara. Kembali menggelar konferensi , seminar , dan workshop INAICTA 2010 , tak lupa juga pameran dan kompetisi robotik selama 2 hari, hingga Sabtu, 24/07/10.
Konferensi dibuka oleh Menteri Koordinator Perekonomian Bapak Ir. M. Hatta Rajasa, di Ruang Cendrawasih, Jakarta Convention Center. INAICTA yang digagas oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi tidak dihadiri Menkominfo Bapak Tifatul Sembiring.
Dibuka Maret 2010 lalu, INAICTA (Indonesia Information and Communication Technology Award) berhasil mengumpulkan 1000 pendaftar, 600 karya dan menghasilkan 75 nominator. Para nominator menggelar karya pada pameran selama dua hari.
Bertema “Membangun Kreativitas Digital untuk Kemakmuran Bangsa”, INAICTA ke-4 ini diselenggarakan untuk mendorong dan menggali potensi serta kreativitas anak bangsa di bidang TIK sehingga menghasilkan produk dan jasa TIK yang berkualitas, memiliki daya saing dan nilai jual ke pasar domestik, regional dan internasional.
Untuk melihat 75 nominator karya anak bangsa bisa dilihat di daftar nominator INAICTA 2010 dan mengunjungi pameran karya nominator di lobi ruang Cendrawasih, Jumat-Sabtu, 23-24 Juli 2010, Jakarta Convention Center. Acara ini terbuka untuk umum. inp - Chip.co.id.
0 comments:
Post a Comment
Tim Gudang Materi mengharapkan komentar anda sebagai kritik dan saran untuk kami .. Hubungi kami jika anda mengalami kesulitan !