Mengapa kita perlu mempelajari Efektivitas Teknologi , berikut pertimbangannya :
- Menurunnya daya saing perusahaan Amerika dibanding Jepang dalam produktifitas dan kualitas
- Peningkatan produktifitas dan kualitas dengan adopsi teknologi baru
- Namun, teknologi baru bukan satu-satunya solusi peningkatan produktivitas dan kualitas
Manajemen Teknologi : Tujuan
- Memiliki pengetahuan konsep dasar teknologi & kompetensi
- Memanfaatkan teknologi secara strategik dalam organisasi modern
- Mengembangkan teknologi pada jaringan manajemen fungsional dan operasional secara terpadu
- Menumbuhkan keunggulan kompetitif dalam persaingan global
Manajemen Teknologi : Kajian
Tingkat MAKRO
Satuan analisis: negara
Tujuan: pemfungsian teknologi dalam rangka meningkatkan kualitas hidup suatu bangsa
Sasaran: berbentuk kebijaksanaan pemerintah yang berlaku secara nasional
Tingkat MESO
Satuan analisis: sektor atau sub sektor ekonomi (sektor industri, sub sektor industri otomotif)
Instrumen manajemen: kebijaksanaan pemerintah atau kebijaksanaan suatu departemen atau kementrian yang berkaitan dengan sektor yang bersangkutan
Tingkat MIKRO
Satuan analisis: tingkat perusahaan
Kajian manajemen teknologi pada tingkat perusahaan tidak dapat dipisahkan dari masalah teknologi pada tingkat meso dan makro
Tujuan manajemen teknologi: menciptakan surplus melalui penciptaan dan pemfungsian teknologi
Strategi Industrialisasi
- Formasi sumber daya manusia: ilmu pengetahuan & teknologi (nasional/internasional) → kebutuhan industrialisasi.
- Pemilihan teknologi: teknologi yang cocok harus menyelesaikan problem.
- Implementasi teknologi untuk memecahkan permasalahan (produksi).
- Kapasitas inovasi: mengembangkan teknologi sendiri.
- Melindungi teknologi nasional terhadap persaingan internasional
Model Akuisis Teknologi
- Menerapkan teknologi yang sudah ada (lisensi): nilai tambah, mengambil keterampilan & mengerti model, teknik, produksi, organisasi, manajemen.
- Integrasi teknologi yang ada pada produk baru: menghasilkan, mengintegrasikan, mengoptimasikan komponen yang ada pada suatu sistem baru yang akan dikembangkan manjadi mengembangkan produk baru.
- Invention teknologi baru: menciptakan produk & dipasarkan.
- Penelitian dasar: mengembangkan teknologi (negara maju).
0 comments:
Post a Comment
Tim Gudang Materi mengharapkan komentar anda sebagai kritik dan saran untuk kami .. Hubungi kami jika anda mengalami kesulitan !