Dekat di Hati Jauh Di Mata hal ini yang menggambarkan aktivitas memberi dukungan via Facebook . Memang tidak biasa pepatah ini tapi inilah kenyataan di situs jejaring Sosial yang paling digandrungi di Indonesia.
Kadangkala sesuatu yang kecil dapat menjadi besar akibat dari situs jejaring sosial ini ! Dapat kita mengambil contoh dari Kasus Bibit dan Chandra Hamzah di KPK . Seseorang berinisiatif membuat Group Page untuk mendukung kedua pimpinan KPK tersebut. Dan akhirnya Grup tersebut cukup menggemparkan jagad Facebook dengan dukungan 1.376.865 anggota ( Update : 2 Mei 2010 ).
Grup Dukungan Bibit Chandra hanya satu dari sekian banyak Grup yang menyuarakan pikiran dan pendapatnya di.. situs jejaring sosial ini. Yang saya akan tekankan pada tulisan saya kali ini adalah suara rakyat yang tidak tersampaikan kepada para petinggi maupun para pejabat kini dapat tersampaikan melalui situs jejaring sosial khususnya Facebook.
Facebook disini berperan sebagai DPR Online , karena hampir segala tuntutan rakyat disampaikan melalui Facebook. Tidak dapat disangkal lagi jika Facebook dapat dikatakan sebagai Suara Rakyat.
Orang - orang di Indonesia yang sibuk dengan berbagai aktivitas di dunia nyata tentunya tidak mempunyai waktu melakukan demonstrasi di jalan - jalan , seperti yang dilakukan para aktivis yang membawa spanduk dan baliho dan berorasi di pusat keramaian.
Maka kebanyakan dari Orang - orang tersebut lebih memilih untuk Online di Facebook dan menyuarakan pendapat mereka via jejaring sosial seperti Facebook. Praktis , dan Fleksibel bagi mereka , dibandingkan turun ke jalan dan melakukan demonstrasi.
Tentunya hal ini perlu menjadi perhatian dari pemerintah , betapa beragamnya cara orang - orang di Indonesia menyampaikan pendapatnya ! Bukan hanya berdemonstrasi di jalan , di Facebook juga banyak terjadi demonstrasi.
Dan demonstrasi di Facebook cukup efektif dan mujarab sehingga suatu kebijakan dapat dipengaruhi dengan dukungan via Facebook. Mari kita kilas balik Presiden Amerika Serikat , Barrack Obama yang mencari dukungan di Facebook . Sehingga beliau mendapat banyak dukungan lewat situs jejaring sosial Facebook.
Karena betapa besarnya kontribusi kawan - kawan di Facebook , maka penulis sangat menyarankan untuk tidak berbuat yang aneh - aneh dan menyakiti perasaan teman-teman kita di Facebook.
Karena tidak ada yang tahu apa efek dari perbuatan kita, dan hal balasan yang dilakukan orang yang kita sakiti akan lebih menyakitkan . Oleh karena itu kita pentingnya menjaga sikap dan menyuarakan sesuatu di Facebook. Karena tentunya akan berefek pada Real World !
Achmad Zulfikar untuk Lomba Blog Universitas Machung !
Tambahan 19 Juni 2010 --
Pemenang Blog Machung telah diumumkan tapi tulisan ini belum masuk dalam daftar pemenang mungkin belum saatnya .. silahkan lihat di Pememenang Lomba Blog Machung untuk melihat siapa pemenangnya
1 comments:
facebook emang aneh sekarang
Cara Jitu Mengecilkan Alexa Ranking
Keampuhan Backlink Blog Edu
Puluhan Backlink Dalam Sekejap
Domain Baru Bisa Laku Sampai $100
Post a Comment
Tim Gudang Materi mengharapkan komentar anda sebagai kritik dan saran untuk kami .. Hubungi kami jika anda mengalami kesulitan !